Pengertian, Kualifikasi, Fungsi, Syarat dan Cara Pengajuan SBU

SBU adalah: Pengertian, Kualifikasi, Fungsi, Syarat dan Cara Pengajuan

Sering mendengar kata SBU tapi apa sebenarnya SBU itu? SBU adalah dokumen berupa sertifikat yang menunjukkan bahwa badan usaha tersebut legal atau resmi dalam menjalankan usaha.

Bisnis atau perusahaan yang berkembang tanpa dokumen valid menjadi pertanyaan apakah kualitas dari produk aman atau tidak. Lebih lanjut tentang SBU dan legalitas dibahas dalam tulisan ini secara lengkap.

SBU adalah singkatan dari Sertifikat Badan Usaha, dokumen legal atas kepemilikan sebuah badan usaha. Pemahaman akan pengertian SBU menjadi penting dalam hubungannya dalam tingkat bisnis dan antar bisnis perusahaan.

Adanya SBU memberikan berbagai kemudahan untuk pengembangan ke tingkat lebih lanjut. Bisnis yang dijalankan akan aman dan memiliki legalitas yang dapat dipertanggungjawabkan dengan jelas. 

Lalu, siapa yang berwenang mengeluarkan SBU ini? SBU adalah dokumen yang diterbitkan oleh Badan Sertifikasi Terakreditasi atau LPJK bagi perusahaan yang telah lulus uji sertifikasi.

Adapun LPJK singkatan dari Lembaga Pengembangan Jasa Konstruksi yang berperan dalam jasa konstruksi 2022. Pada umumnya SBU penggunaannya untuk jasa usaha SBU konstruksi, tapi ada juga yang menggunakan untuk usaha lain.

Dalam memperkuat izin usaha untuk mendapatkannya, terdapat beberapa kriteria dengan kualifikasi SBU, yaitu:

1. Usaha Kecil

Adapun maksud dari usaha kecil merupakan usaha dengan modal kurang dari 2,5 miliar.

2. Usaha Menengah

Adapun maksud dari usaha kecil merupakan usaha dengan modal kurang dari 2,5 miliar.

3. Usaha Besar

Apabila nilai dari proyek tidak terbatas dengan angka tertentu.

Apapun usahanya membutuhkan keberadaan legalitas berupa SBU. Keterangan telah jelas sebelumnya jika SBU adalah dokumen yang penting untuk tindak lanjut bisnis berkelanjutan.

Jenis-Jenis Sertifikat Badan Usaha atau SBU

Perusahaan memiliki kualifikasi khusus untuk jenis usahanya. Baik dalam bidang perdagangan, industri garmen, produk makanan atau minuman, konstruksi bangunan dan yang lainnya. Dari sini banyak timbul kerancuan sehingga pertanyaan muncul, apakah SBU sama dengan NIB?

NIB singkatan dari Nomor Induk Berusaha dan tentunya berbeda dengan SBU. Adapun NIB ini berhubungan erat dengan saat melakukan pengajuan SBU.

Sedangkan jenis-jenis SBU adalah:

1. SBU Jasa Konstruksi

Jenis jasa konstruksi menjadi incaran banyak pebisnis khususnya kota-kota besar. Pembangunan berkelanjutan dengan proyek nilai tinggi membuat bisnis konstruksi selalu menggeliat berkembang lebih baik.

Jasa konstruksi menjadi andalan dalam kaitannya dengan sarana teknis lapangan. Berbagai upaya menggalakkan peningkatan sarana prasarana publik. Telah disebutkan sebelumnya untuk mengikuti berbagai proyek melalui tender.

Syarat dari ikut tender memiliki SBU. Untuk itu SBU Konstruksi adalah hal yang wajib untuk mengembangkan sayap bisnis.

2. SBU Konsultan Konstruksi

Sertifikat penting berikutnya untuk para konsultan yang bergerak dalam bidang jasa konstruksi. Konsultan memberikan berbagai ide kreatif, masukan bahkan kritik untuk berbagai hal, misalnya:

  • Konsultasi tata kelola sebuah proyek berguna agar proyek yang dijalankan sesuai sistem dan prosedur dengan pengelolaan terbaik.
  • Konsultasi manajemen proyek. Semua perencanaan dalam proyek berkaitan erat dengan sumber daya manusia, dana, sarana dan syarat hukum resmi.
  • Konsultasi keuangan agar pengerjaan proyek berlangsung dengan baik dan tidak ada kendala anggaran

Masih banyak lagi kebutuhan konsultasi agar berbagai konstruksi berhasil sesuai rencana.

3. SBU Konsultan Non Konstruksi

SBU non konstruksi terkait dalam jenis bidang usaha yang tidak ada hubungannya dengan sarana konstruksi. Salah satu contoh bidang bisnis berbasis keuangan.

4. SBU Spesialis

Selain ketiga jenis SBU di atas, terdapat pula SBU khusus atau spesialis. Perusahaan yang masuk dalam jenis SBU spesialis adalah yang bergerak dalam bidang tertentu dan memerlukan sertifikasi khusus.

Misalnya saja perusahaan dalam bidang kesehatan. Meskipun kurang banyak diincar, tapi keberadaan SBU spesialis penting untuk kepentingan orang banyak.

Walaupun ada 4 jenis berbeda kepentingan, yang paling banyak adalah jenis SBU Konstruksi 2022. Untuk mendapatkan sertifikasi konstruksi membutuhkan syarat yang berlaku dan mengetahui fungsinya.

Sebetulnya, apakah fungsi dari SBU secara rinci?

Fungsi SBU Adalah

Begitu pentingnya SBU tentunya memiliki fungsi luar biasa dalam berbisnis. Baik dalam bidang konstruksi atau SBU perusahaan. SBU perusahaan adalah SBU yang dikeluarkan untuk legalitas perusahaan dalam memaksimalkan jalannya usaha.

Adapun fungsi SBU adalah sebagai berikut:

1. Syarat Hukum

Dapat dikatakan SBU menjadi syarat hukum yang berlaku dalam sektor jasa konstruksi dan perusahaan jenis lain.

2. Bukti Kompetensi

Dalam pelaksanaan kegiatan bisnis, adanya SBU menunjukkan kompetensi secara nyata sesuai kualifikasi dan klasifikasi bidang usaha. Kompetensi yang ada akan memaksimalkan output produk atau kinerja dari tenaga kerja yang berkaitan langsung dengan sarana konstruksi.

Kompetensi ini tidak main-main karena terdapat sertifikat resmi bukan hanya untuk badan usaha saja, tapi juga tenaga ahli. Tanpa ada tenaga ahli bersertifikasi bidang usaha tidak memiliki bukti kompetensi nyata.

3. Syarat Utama Izin Usaha Jasa Konstruksi Nasional

SBU sebagai syarat utama dalam mendapatkan beberapa izin usaha, di antaranya:

  • Sebagai izin usaha nasional bidang konstruksi IUJK Nasional. IUJK singkatan dari Izin Usaha Jasa Konstruksi.
  • Sebagai izin IUJK PMA yaitu Penanaman Modal Asing.

Izin Usaha Perwalian Badan Usaha Jasa Konstruksi Asing (BUJKA).

Ketiadaan SBU membuat bisnis tidak mampu berkembang secara optimal.

4. Syarat Kerjasama

Fungsi SBU adalah sebagai syarat utama dalam melakukan kerjasama berbagai bisnis atau joint operation antara badan usaha. Baik Badan Usaha Jasa Konstruksi Asing (BUJKA) atau Badan Usaha Jasa Konstruksi Nasional (BUJK Nasional).

5. Syarat Pendirian Usaha Patungan

Dalam berbisnis kebutuhan SBU sebagai kriteria pemenuhan pendirian usaha patungan atau joint venture. Hal ini berkaitan dengan Penanaman Modal Asing (PMA) khusus bagi BUJK Nasional.

6. Syarat Daftar Usaha Jasa Migas

Dalam usaha migas keberadaan Sertifikat Badan Usaha menjadi faktor penting sebagai syarat dalam pendaftaran perusahaan jasa penunjang migas.

7. Syarat Daftar Usaha Tambang

Tak terkecuali untuk pendaftaran sebagai perusahaan jasa penunjang pertambangan atau MINERBA. SBU menjadi sarana penting sebagai syarat utama yang harus ada.

8. Syarat Tender

Pemerintah memberlakukan tender untuk berbagai proyek instansi tertentu. Jika sebuah badan usaha hingga CV ingin bergabung mengikuti tender, syaratnya adalah kepemilikan SBU.

SBU menjadi syarat mutlak sebagai tanda bahwa usaha tersebut legal dan resmi sesuai perundangan yang berlaku. Tender bukan dari pihak pemerintah saja, karena tender atau pengadaan jasa bida dari BUMN dan proyek swasta yang lain.

9. Peningkatan Kredibilitas

Usaha yang bagus akan berkembang dengan adanya izin resmi. SBU adalah poin penting untuk peningkatan ini karena secara otomatis kualitas usaha sangat mumpuni. Kredibilitas bagus meningkatkan pangsa pasar.

Pangsa pasar yang baik meningkatkan produktivitas. Setiap peningkatan produktivitas akan meningkatkan keuntungan dan laba bagi perusahaan.

10. Ketentuan Hitung Pajak PPh

Jangan abaikan pajak dalam melakukan bisnis karena izin resmi akan menentukan penghitungan pajak PPh. Dengan adanya SBU ketentuan dan berapa jumlah pajak yang harus dibayar akan lebih jelas.

Keberadaan SBU akan terlihat pada klasifikasi apa penentuan pajak dan terjangkau. Artinya sesuai dengan bisnis yang dijalankan.

Fungsi dan contoh SBU sangat banyak dan memiliki kepentingan yang berguna dalam bisnis itu sendiri. Maka, bagi yang belum memiliki ada baiknya segera menyediakan waktu untuk mengurusnya.

Syarat dan Cara Pengajuan SBU Online

Sebelum melakukan pengajuan SBU, memerlukan persiapan dokumen terlebih dahulu. Syarat dokumen ini sangat penting agar proses saat pengajuan praktis dan berjalan lancar. Adapun syarat pengajuan SBU adalah:

  • Data badan usaha mencakup NPWP, pemegang saham, email, alamat lengkap dan lainnya.
  • Data ISO, mencakup kepemilikan sertifikasi ISO untuk kualitas dari perusahaan tersebut.
  • Data tenaga kerja dengan sertifikasi lengkap untuk para tenaga ahlinya.
  • Data keuangan berupa neraca keuangan dan audit akuntan publik selama 2 tahun terakhir.

Selain itu perusahaan telah masuk dalam jajaran registrasi keanggotaan asosiasi jasa konstruksi. Jika belum, melakukan pendaftaran terlebih dulu pada asosiasi tersebut.

Asosiasi yang dipilih harus yang resmi dan legal sesuai dari ketentuan perundangan yang berlaku. Perusahaan dapat memilih jenis asosiasi dan sesuaikan dengan pengajuan SBU.

Jika telah masuk dalam asosiasi maka dapat melakukan sharing terhadap anggota lain. Selain itu akan terbantu saat pengurusan SBU dalam setiap tahapan prosesnya.

Pengajuan SBU pelaksanaan secara online melalui situs website resmi. Cara online akan memudahkan badan usaha ketika melakukan pengurusan pembuatan SBU. Cara membuat SBU Konstruksi 2022 adalah sebagai berikut:

Baca juga : SBU terbaru 2022

1. Melalui Sistem OSS dan Daftar

OSS singkatan dari Online Single Submission. Sistem ini mempermudah dalam pembuatan SBU Konstruksi dan melalui situs resminya yaitu oss.go.id. Langkah pertama dengan masuk melalui situs tersebut.

Jika belum memiliki akun lakukan registrasi atau daftar terlebih dahulu untuk membuat akun. Isi data untuk kelengkapan akun dan setelah jadi dapat langsung masuk ke proses berikutnya.

2. Mengisi Data Lengkap

Selanjutnya setelah masuk akun resmi dari website melakukan pengisian data secara lengkap. Kebutuhan data krusial karena memasukkan data dan NIB yang salah akan menghambat proses selanjutnya.

Lakukan dengan benar dan baik agar data yang masuk sesuai dan dapat dipertanggungjawabkan.

3. Pilih LSBU

Pada tahapan pembuatan SBU Konstruksi 2022 berikutnya akan masuk dalam sistem portal selanjutnya. Akses OSS masuk ke portal PUPR. Pada tahap ini memilih jenis Lembaga Sertifikasi Badan Usaha atau LSBU.

Tentu pemilihan menyesuaikan dengan kebutuhan. Untuk SBU konstruksi pilih layanan untuk konstruksi. Jika memilih yang lain, tinggal menyesuaikan saja.

4. Upload Dokumen

Cara membuat SBU adalah mengisi beberapa data yang dibutuhkan OSS. Pada tahap ini akan diminta melakukan upload dokumen penting yang sebelumnya telah tersebut dalam syarat pengajuan SBU. Upload dengan baik dan tunggu proses hingga selesai.

Beberapa dokumen yang tidak terunggah secara sempurna akan menghambat pengajuan SBU online.

5. Pengajuan Data

Setelah upload dokumen yang dibutuhkan maka menunggu proses yang akan berlangsung. Pengajuan SBU Konstruksi melalui OSS perlu cek terlebih dahulu oleh LPJK PUPR dari berbagai dokumen yang telah di upload.

Selanjutnya tinggal menunggu nomor yang tercatat dalam SBU dan diterbitkan dengan standar yang berlaku pada sistem OSS.

6. Selesai

Pada akhirnya hanya menunggu proses hingga selesai. Apabila telah selesai artinya akan diterbitkan SBU Konstruksi sesuai dengan syarat dan tahapan sebelumnya. Lama tidaknya proses pengajuan ini tergantung pada kualifikasi hingga asosiasi perusahaan.

Pengajuan SBU online lebih memudahkan banyak hal terutama pebisnis yang akan mendaftarkan badan usaha menjadi legal. Hanya saja kesibukan sebuah bisnis memang tidak dapat ditinggalkan begitu saja.

Untuk lebih mudah dalam pengurusan SBU dapat menggunakan jasa layanan pembuatan sertifikasi SBU. Pebisnis akan mendapatkan banyak keuntungan dengan menggunakan jasa  layanan SBU ini. Apa saja keuntungannya?

Keuntungan Menggunakan Jasa Layanan Pembuatan SBU

SBU adalah sarana penting sebagai alat untuk masuk dalam berbagai tender dan bisnis baru. Untuk perkembangan lebih lanjut, SBU ini harus ada dan dimiliki oleh sebuah badan usaha. Jika terlalu ribet dalam pembuatannya harus dengan cara lebih  praktis.

Memilih jasa layanan pembuatan SBU menjadi pilihan utama. Berbagai keunggulan bagi pelaku usaha yang memilih jasa layanan terbaik ini. Namun, perlu diingat untuk memilih jasa layanan terpercaya dan tidak tipu-tipu.

Salah satu yang paling direkomendasikan adalah skaskt.co.id. Melalui jasa layanan ini berbagai keuntungan didapatkan, antara lain:

1. Hemat Dana

Salah satu keuntungan pertama tentunya hemat dalam bidang pendanaan. Jasa layanan memberikan biaya terjangkau dan murah untuk pengurusan sertifikasi SBU ini. Harga terbaru terjangkau dengan sertifikat andalan dan resmi.

2. Lebih Praktis

Semua menjadi praktis karena kepengurusan akan didampingi oleh tim ahli dari pihak jasa layanan. Apabila ada yang kurang paham atau hal lainnya dapat langsung melakukan tanya jawab secara langsung atau online.

3. Ditangani Tim Ahli

Jika mengurus sendiri, belum tentu dapat melakukan dengan baik dan sesuai sistem prosedur yang berlaku. Selain tidak paham, tidak mengetahui caranya secara pasti.

Dengan menggunakan jasa layanan maka proses dilakukan tim ahli pada sub bidang masing-masing. Pembuatan SBU akan lancar hingga selesai

4. Hemat Waktu

Mengurus secara mandiri dapat saja dilakukan tapi ingat, membutuhkan waktu dan tenaga. Pekerjaan lain akan terbengkalai jika tidak praktis dan tepat dalam mengurusnya. Mengurus dokumen kadang membutuhkan waktu yang tidak dapat ditentukan.

Selain itu bukan hanya mengurus satu dua dokumen tapi banyak dokumen. Bisa bayangkan bukan berapa waktu yang dibutuhkan untuk membereskan semuanya?

Memilih menggunakan jasa layanan pembuatan sertifikat akan membantu sepenuhnya dalam pengurusan dokumen sebagai syarat utama pengajuan SBU.

5. Aman dan Terpercaya

Keuntungan lain adalah dokumen akan aman di tim ahli terpercaya dan berpengalaman. Dokumen rahasia tidak sembarangan dapat diberikan ke orang lain. Dengan pihak jasa layanan terpercaya, semua dokumen aman tanpa kendala.

Selain keunggulan tersebut, masih banyak yang lainnya yaitu responsif dan mendapatkan garansi. Artinya jika terjadi hal lain di kemudian hari pihak layanan jasa tidak akan tutup mata tapi mengurusnya hingga selesai.

Kesimpulan

Bisnis yang bagus membutuhkan legalitas resmi, tak terkecuali memiliki sertifikasi tertentu. Untuk mengurusnya lebih baik menggunakan jasa pembuatan sertifikat dan pilih yang terpercaya yaitu bisa langsung ke https://www.skaskt.co.id/

Perlu diketahui SBU adalah dokumen sebagai bukti legalitas sebuah badan usaha kompeten untuk terus berkembang. Adanya SBU membuat bisnis lebih berkembang pesat dan tentunya mampu join serta melakukan berbagai perubahan baru secara optimal.

5/5 - (1 vote)

Simak artikel pilihan kami langsung di ponselmu. Klik tautan ini untuk bergabung: https://www.whatsapp.com/join?lang=es. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya!

Facebook
WhatsApp
Twitter
LinkedIn
Pinterest
Daftar ISI
Hubungi Kami
1
Saya ingin membuat SKK, SBU & ISO